Cilacap - Berawal dari kegiatan ziaroh ke Bangkalan Madura pada tanggal 24 - 27 Januari 2022, seorang warga Kecamatan Cipari Kabupaten Cilacap, dinyatakan positif Covid-19. Hasil ini didasarkan hasil Test Swab Antigen sekembalinya pulang dari kegiatan tersebut sedangkan untuk hasil PCR yang bersangkutan hingga saat ini belum keluar.
Terkait hasil ini, Tim Tracer Kecamatan Cipari yang terdiri dari Babinsa Koramil 11/Sidareja, Polsek Cipari, Petugas Puskesmas dan Satpol PP Cipari melaksanakan inspeksi mendadak (Sidak) kepada warga yang ikut serta dalam kegiatan ziaroh, Selasa (1/2/2022).
Bertempat di salah satu rumah warga Desa Cipari, Tim Tracer melaksanakan Sweb Antigen kepada peserta /jamaah ziaroh yang telah pulang dari Bangkalan Madura. Dari sebanyak 46 orang yang diketahui mengikuti kegiatan ziaroh, 16 orang dinyatakan negatif sedangkan 30 orang lainnya tidak mengikuti swab dikarenakan tidak hadir.
Untuk lainnya, dengan secepatnya akan kita lakukan penelusuran, hingga semua warga yang terlibat dalam kegiatan ziaroh, bisa kita lakukan test swab semua, " Kata Koptu Sutriyono, Babinsa Koramil 11/Sidareja.
Kepada pihak desa, dia berharap warganya yang ikut dalam kegiatan ziaroh, bisa bekerjasama agar Covid-19 tidak menyebar ke wilayahnya dan mendukung Tim Tracer dalam melaksanakan tugasnya.
"Masih ada beberapa warga yang belum hadir, tentu kita berharap kepada pihak desa dan perangkatnya agar bisa menghadirkan mereka agar test Swab bisa segera dilakukan. Kita berharap, penyebaran Covid-19 ini tidak menyebar di wilayah Kecamatan Cipari dan umumnya di wilayah Kabupaten Cilacap, " Ucap Koptu Sutriyono.